Jersey futsal merupakan baju yang dibuat khusus untuk olahraga futsal. Futsal sendiri merupakan permainan bola beregu yang dimainkan oleh dua tim dan tiap-tiap tim berisikan 5 orang. Setiap tim menggunakan jersey yang seragam. Untuk itu, kamu perlu mencari pattern jersey futsal untuk membedakan tim.
Dalam bermain futsal, kamu perlu menggunakan jersey yang nyaman agar dapat bermain dengan leluasa dan tidak mengganggu penampilan. Oleh karena itu, kamu perlu memilih jersey futsal yang tepat baik dari segi bahan, ukuran, serta modelnya. Temukan jersey futsal tersebut hanya di Vendors!
Tips Dalam Memilih Pattern Jersey Futsal
Sebelum membeli jersey futsal, terlebih dahulu kamu perlu mengetahui tips memilih jersey futsal yang nyaman digunakan. Biasanya banyak orang yang hanya memilih jersey futsal berdasarkan warnanya saja tapi mengabaikan kenyamanannya. Berikut beberapa tips memilih jersey futsal:
Pilih Jersey yang Nyaman Digunakan
Tips memilih jersey futsal yang pertama dan terpenting adalah nyaman digunakan. Jika kamu menggunakan jersey futsal yang nyaman, maka kamu akan leluasa dalam bergerak dan tidak merasa terbatasi ketika bermain futsal.
Pilih Jersey dengan Bahan yang Tepat
Sebelum memilih pattern jersey futsal, kamu juga perlu mempertimbangkan bahan yang tepat untuk menunjang aktifitas di lapangan agar bermain lebih nyaman. Pilihlah bahan yang nyaman digunakan, mudah menyerap keringat, dan memiliki sirkulasi udara yang baik.
Bahan jersey futsal yang baik hendaknya dibuat dari kain yang lentur dan tidak mengganggu ruang gerak pemakainya. Jersey yang baik juga tidak boleh menyimpan kelembaban tapi harus mampu melakukan penguapan dengan baik. Berikut beberapa bahan kain yang baik digunakan untuk jersey futsal:
1.Bahan Kain Drift It
Kain drift it merupakan jenis bahan yang terbuat dari serat polyester, nilon, dan campuran katun.
Kain drift it tersedia dalam berbagai macam variasi bahan yang berbeda-beda yaitu drift it mtiis, drift it nike, drift it polymesh, drift it MU, drift it ferrari, drift it sulkul, drift it jala erbin, drift it smash, dan drift it wave.
2.Kain Hyget
Kain ini merupakan bahan kaos yang terbuat dari campuran polyester dan katun tetapi lebih tipis. Bahan hyget yang banyak digunakan untuk membuat jersey olahraga adalah hyget super, hyget serena dan hyget spandek.
3. Kain Lotto
Kain lotto merupakan kain yang memiliki karakteristik yang halus dan juga lemas. Jersey yang dibuat dengan kain ini cocok dipakai untuk semua jenis cuaca, baik bersuhu panas maupun lembab karena bahannya memiliki daya serap yang tinggi.
Pilih Jersey yang Sesuai dengan Kebutuhan
Pastikan memilih jersey dengan desain yang kamu sukai karena bisa mempengaruhi mood dan kepercayaan diri ketika bertanding di lapangan futsal. Pilih pattern jersey futsal yang sesuai dengan keinginan dan hindari pola jersey futsal dengan banyak pola jahitan agar lebih awet ketika digunakan.
Pilih Jersey dengan Ukuran yang Pas
Pilihlah jersey futsal yang sesuai dengan ukuran badan agar memberikan rasa nyaman saat digunakan bermain futsal. Caranya, kamu perlu perhatikan sambungan bahu baju yang harus berada pas di sudut bahu, lalu baju berlengan pendek, ujungnya harus pas di tengah antara bahu dan siku.
Selain itu, kamu juga perlu memperhatikan panjang jersey futsal yang baik harusnya tidak melebihi batas pinggang.
Pilih Jersey yang Memiliki Kualitas Baik
Utamakan kualitas jersey dibanding kuantitasnya. Belum tentu harga yang murah dapat menjamin kualitas yang baik. Kualitas jersey futsal yang baik akan memberikan efek yang baik juga untuk penampilanmu bermain futsal.
Rekomendasi Pattern Jersey Futsal
Tidak bisa dipungkiri, banyak orang yang memilih dan membeli jersey futsal berdasarkan pattern dari jersey tersebut. Berikut akan kami berikan rekomendasi pattern jersey futsal yang banyak disukai:
1. Jersey Futsal Motif Alam
Jersey futsal saat ini dapat dikreasikan dengan beragam motif yang ada. Salah satu motif yang banyak disukai adalah motif alam. Jersey futsal bermotif alam bisa menampilkan tampilan yang bagus dan akan membuat jersey yang kamu miliki berbeda dari yang lainnya.
2. Jersey Futsal Motif Penuh
Motif penuh atau full print banyak digemari oleh para pecinta jersey futsal karena memiliki tampilan yang keren dan kekinian. Kamu juga bisa memiliki jersey ini dengan memesannya di Vendors.
3. Jersey Futsal Berwarna
Jika kamu menginginkan pattern jersey futsal yang sederhana tapi tetap tampil dengan kesan menarik, maka kamu perlu memilih desain dengan tampilan corak atau warna. Campuran warna-warna yang bagus bisa kamu pilih untuk menghasilkan jersey menarik.
Beli Jersey Futsal di Vendors
Kami menyediakan jersey futsal terbaik dengan harga terjangkau. Kami melayani pembuatan jersey full printing, bebas desain dan dengan bahan drift it, dan tinta printing kami aman dengan sertifikat oekotex. Berikut alasan mengapa kamu harus order di Vendors:
1. Berpengalaman Sejak 10 Tahun Lalu
Kami berpengalaman selama 10 tahun memberikan produk kualitas terbaik dan harga langsung dari produsennya. Kami terletak di Bandung yang merupakan kota fashion terkenal di Indonesia sehingga menjadikan kami untuk berpacu untuk terus menjadi vendor jersey yang terpercaya dan handal di bidangnya.
2. Memiliki Sertifikasi Oekotex
Kami memiliki sertifikasi oekotex untuk tinta yang digunakan sehingga bisa menghindari iritasi kulit yang disebabkan karena kandungan zat kimia pada tinta yang berbahaya. Dengan memiliki sertifikat tinta, maka kami selalu menjamin kulit kamu aman dari zat kimia berbahaya tersebut.
3. Memiliki Harga yang Bersahabat
Kamu bisa mendapatkan penawaran terbaik dari kami yang sesuai dengan kebutuhan kamu. Tim kami selalu siap untuk membantu kebutuhan tim futsal kamu yang membutuhkan pattern jersey futsal.
4. Lokal Pride
Jersey kami dibuat dengan tangan pekerja lokal yang profesional dan tentunya menggunakan bantuan mesin canggih. Dari proses pembuatan tersebut kami bisa menghasilkan produk jersey dengan kualitas yang prima.
5. Pelayanan Jersey Lengkap
Kami menyediakan jersey sesuai dengan kebutuhan kamu. Berikut apa saja layanan jersey yang kami sediakan:
- Atasan Jersey Saja
Kamu bisa membeli jersey printing hanya bajunya saja. Apabila kamu belum memiliki desain jersey futsal, tim kami siap membantu dengan tarif yang ideal.
- Setelan Full Printing
Kamu bisa membeli full printing jersey dan bisa custom dengan desain sendiri baik pada baju dan celana.
- Setelan Kombinasi
Kami juga menyediakan perpaduan antara atasan jersey printing dan celana polos dengan warna hitam atau putih. Pilihan ini bisa menjadi alternatif bagi kamu yang menginginkan jersey futsal murah.
Temukan pattern jersey futsal hanya di Vendors yang hadir untuk membantu mewujudkan impian kamu tersebut. Silahkan pesan jersey sekarang juga pada nomor Whatsapp kami yaitu 087814804747. Kamu juga bisa custom jersey sesuai dengan keinginan sendiri sehingga lebih memuaskan jika dengan desain sendiri.